Pages

Flashback ke 90-an~~

Kamis, 31 Desember 2015

Assalamualaikum~~! 

Sebelumnya mungkin readers nanya,kok judulnya flashback ke 90-an? Nah, berhubung momennya pas sama tahun baru 2016 *Happy New Year!* Gaada salahnya dong flashback ke tahun 90-an sebelum menjalani tahun 2016 ini~ iya ga?. So, saya mungkin gabisa jelasin gimana sih keadaan di tahun 90-an secara keseluruhan karena saya sendiri lahirnya pas akhir 90-an! (lebih tepatnya 1997 hehe) jadi saya mutusin buat beli buku dari Kak Marchella FP yang ngebahas tentang gimana sih keadaan di tahun 90-an, mungkin kalian udah tau judulnya kan? yup! Generasi 90-an.

Di buku Generasi 90-an ini tentunya ngebahas tentang gimana sih hidup di tahun 90-an,yaa lewat dikit akhir tahun 80-an sama awal tahun 2000-an lahh *ngerasain dikit*. Mulai dari gimana keadaan medianya, artis-artis yang ngetop pada jamannya, sinetron, barang-barang yang nge-tren pada saat itu, sampai kegiatan yang dilakuin oleh anak-anak 90-an pun ikutan di bahas di buku ini. Jadi, buat kamu-kamu yang kepo dengan kehidupan di tahun 90-an ini, you guys should buy and read this book! kontennya ga berat kok, bukunya juga full color dan full of picture so~ here is some spoiler from this book! 
Mumpung sekarang lagi musim liburan,tentu film ini ga asing bukan? 
*bayangin aja,setiap tahun ada aja di TV* 

Setuju dengan quotes yang ini!
 And,tadaaa! here is the pictures of the books, udah ada dua seri nih,info tentang 90-an nya udah pasti makin banyak dong~! So, buku ini recommended banget buat kalian-kalian yang pernah ngerasain indahnya tahun 90-an

Wahai readers, luangkan waktu kalian sejenak untuk melihat indahnya tahun 90-an sebelum menjalani tahun 2016,Ciao~ :D

Kehidupan perkuliahan: Seindah FTV kah?

Sabtu, 19 Desember 2015

Mungkin ada diantara kita yang sering menonton ftv, melihat bagaimana mereka berkuliah seolah-olah hanya pergi ke tempat kursus saja, datang dan pulang sesuka hati mereka, Hangout seolah-olah menjadi kegiatan rutin didalamnya. Kisah cinta picisan banyak terdapat didalamnya.
Hal itu secara tidak langsung membuat stigma bahwa kuliah itu merupakan fase yang menyenangkan dalam hidup ini, tetapi apadaya, itu hanyalah sebuah karangan, singkatnya, tidak ada hal yang seperti itu di kehidupan perkuliahan.

Saya sendiri baru sekitar 7 setengah bulan menjadi seorang mahasiswa. Datang, duduk, berargumen/ diam (ini pilihan), lalu pulang. Hal itu pada awalnya terasa sangat menyenangkan,tetapi lambat laun hal itu menjadi sangat-sangat membosankan. Jadwal kuliah yang tidak menentu dan tugas yang terkadang tidak manusiawi memicu terjadinya kejenuhan yang lama kelamaan tumbuh dengan sendirinya. Berdiam diri di kampus pun mau tidak mau menjadi pilihan. Proses penyesuaian diri yang "disesuai-sesuai"kan pun juga cukup menyiksa secara psikologis, hal ini terjadi pada saya sendiri. 

Saat ini saya sedang mengalami masa-masa menjadi mahasiswa HI. Mungkin di telinga kalian tingkat kesulitan HI berada di level bawah. Percayalah, di dunia ini tidak ada yang gampang bahkan HI sekalipun. Awal mulanya saya menganggap bahwa saya akan mudah dalam jurusan ini,tetapi saya sangat-sangat keliru, Pelajaran perhitungan yang sempat terlupa muncul kembali sebagai hal yang sangat saya rindukan. Mempelajari sosial-politik cukup membuat mata saya perih akibat membaca buku yang cukup tebal,tetapi terima kasih,berkat hal itu saya menjadi terbiasa membaca karya-karya klasik. Jurusan saya juga mempengaruhi dalam bacaan yang saya pilih saat ini. Fiksi-fiksi dengan kisah cinta picisan lambat laun mulai terganti dengan fiksi fiksi klasik yang berpengaruh sama jurusan saya.

Saat ini saya ditemani oleh 48 orang (2 tidak ada) orang ini,sedang serius-seriusnya menjalani perkuliahan di semester 2 dengan ekspektasi yang sama,menganggap bahwa kuliah seindah di ftv. Realitanya? Kegiatan kampus yang tak kunjung usai cukup menguras tenaga,waktu,dan uang.









Mari Berkenalan!

Selamat sore, sebelum memulai blog saya yang baru setelah memiliki banyak blog yang dihapus karena entri yang ada di dalamnya membuat mata saya perih tak tertahankan, saya ingin mengenalkan diri saya sebelum membaca entri-entri selanjutnya.

Saya seorang mahasiswi semester dua yang masih dalam kategori maba. Mempelajari HI sebagai batu loncatan untuk mendapatkan title di belakang nama lengkap saya dan memiliki kehidupan yang layak. Sangat menyukai fiksi yang tidak menggunakan bahasa "planet" yang membuat saya sulit untuk memahaminya. Kata orang, warna yang menggambarkan saya itu warna pastel tapi saya sendiri menyukai warna pearl aqua blue dan pink. Masih mendengarkan lagu K-Pop sampai sekarang dan masih menyukai SHINee khususnya taemin. Akhir-akhir ini lagu dengan genre folk indie mencuri perhatian telinga saya. Kata orang, saya orangnya easygoing dan agak hiperaktif tapi saya tidak berpikir seperti itu. Saya menyukai makan, siapa yang tidak suka dengan hal tersebut. Saya orangnya agak susah untuk mengerti suatu hal yang sangat ilmiah, saya menyukainya apabila diselingi sama hal yang nyeleneh. Musim hujan adalah favorit saya. Di blog ini kalian mungkin akan melihat sisi lain dari keseharian kalian dalam mengenal saya, jadi jangan terkejut dalam membaca ini. Apabila kalian ingin membicarakan mengenai konten blog ini, saya tidak terlalu menyukai untuk membahas blog ini di tempat umum dengan kerumunan orang karena isi di dalam ini murni merupakan cerita saya dari sisi saya yang lain. Sekian~

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS